-->

BREAKING NEWS

Kadis Budpar Provinsi Jambi Secara Resmi Membuka Bintek Penyelenggaraan Event Bagi ASN

Kadis Budpar Provinsi Jambi Secara Resmi Membuka Bintek Penyelenggaraan Event Bagi ASN




Jambi, Jambiekspose.net -- Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Kebudayaandan pariwisata menggelar kegiatan bimbingan teknis manajemen event.

Hal ini dibuka secara resmi oleh Kadis Drs.M.Arif Budiman.M.H, Selasa(15/11/2022) di Hotel BW LUXURY Kota Jambi. 

Dikatakan oleh Arief Budiman, Bahwa Pemerintah Provinsi Jambi menyambut baik atas terlaksananya kegiatan bimbingan teknis manajemen event ini.

Dimana kegiatan ini berkat kerja sama dengan Pemerintah Pusat melalui Kemenparekraf RI khususnya deputi bidang produk wisata dan penyelenggaraan kegiatan event.

"Provinsi Jambi mengucapkan terima kasih karena telah menetapkan  sebagai salah satu tempat penyelenggaraan Bimtek bagi ASN,"jelasnya.

Dimana pada masa pendemi Covid-19 selama 2(dua) yang lalu dunia pariwisata dan kebudayaan terkena imbasnya dan pemerintah melakukan pembatasan.

Kegiatan ini bertujuan penyelenggaraan event bagi para aparatur sipil negara khususnya di lingkungan dinas pariwisata.

"ASN pariwisata di daerah dalam pengembangan event memiliki peranan penting dalam mendukung suksesnya sebuah event,"katanya.

Untuk menjawab tantangan inilah diperlukan  sebuah langkah untuk meningkatkan kualitas event daerah serta meningkatkan kapasitas dalam perencanaan dan pengelolaan event baik.

"Para ASN ini mampu memahami dan menjelaskan dari event dan tujuannya, menyusun konsep pengelolaan  event,"urainya.

"Saya berharap kepada semua peserta untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik karena Bimtek ini baru pertama kali dilakukan  dan kita berharap semua peserta mendapatkan  hal-hal baru yang bersifat strategis dalam rangka pengelolaan event daerah,"ucapnya.

Staf Direktorat even daerah Kemenparekraf, Luciana Sinurat Mewakili Deputi yang berhalangan hadir.



Erwin Efendi,MH,  Kabid pemasaran, Kegiatan ini bertujuan  daripada Bimtek ini, satu peserta dapat memahami dan menyelesaikan tujuan penyelenggaraan kegiatan event,

" peserta mampu menyelesaikan even dan Konsep Pengelolaan kegiatan di destinasi pariwisata beserta mampu mengidentifikasi fungsi dan peran pembawa penyelenggaraan kegiatan event, peserta mampu mengidentifikasi kelompok pemangku kepentingan dalam penyelenggaraan kegiatan event didestinasi pariwisata dan secara singkat menguraikan Tindakan yang diambil untuk membangun dan memelihara hubungan dengan pemangku kepentingan, peserta mampu menjelaskan manfaat dari kemitraan destinasi dalam penyelenggaraan kegiatan event dan bagaimana mengidentifikasi potensi Mitra, peserta mampu mengidentifikasi tim yang dapat dibangun oleh pengelola penyelenggaraan kegiatan event pariwisata,"paparnya.

Provinsi jambi  sebenarnya banyak potensi,  kabupaten kota terutama seni budaya, kemudian juga akan deskripsi wisata cukup banyak tapi SDM  masih kurang.

Melalui penyelenggaraan event ini bagian mengelola mengemasnya menjadi menarik dan berkualitas.

" kita selama ini kesannya event kita tuh hanya sekedar seremonial saja hanya sekedar pesta rakyat saja tapi kami berterima kasih daripada Kementerian yang telah membuat program ini,"tegasnya.


Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 tiga hari, peserta 50 orang dari kabupaten kota Se-provinsi jambi