Padang, Jambiekspose.net - - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH mendorong kerja sama antara Pemerintah Provinsi Jambi dengan Pemerintah Sumatera Barat dalam mengembangkan sektor pariwisata. Hal ini disampaikan Gubernur Al Haris dalam wawancaranya usai menghadiri Rapat Paripurna DPRD Provinsi Sumatera Barat Dalam Agenda Hari Jadi Provinsi Sumatera Barat Ke-77 Tahun 2022, bertempat di Ruang Sidang Kantor DPRD Sumatera Barat, Sabtu (01/10/2023).
"Alhamdulillah pada hari
ini kita sudah menghadiri Sidang Paripurna DPRD Provinsi Sumatera Barat dalam
agenda hari Jadi Provinsi Sumatera Barat ke-77. Dalam kesempatan ini saya menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Jambi
dengan Provinsi Sumatera Barat sudah melakukan MoU terutama dalam mengembangkan
sektor pariwisata," ujar Al Haris.
Al Haris menuturkan bahwa saat
ini Pemerintah Provinsi Jambi sudah melakukan kerja sama dengan pemerintah
Provinsi Sumatera Barat, dan kerja sama ini sudah ditindaklanjuti oleh Bappeda
Provinsi Jambi. Dimana akan berkolaborasi dibidang pariwisata dengan tujuan
memaksimalkan potensi daerah. Karena antara Jambi dan Sumatera Barat memiliki
potensi yang sama yaitu pada sektor Pariwisata.
"Kita sudah melakukan MoU
dan sudah diteruskan oleh Bappeda kami. Dengan harapan kedepan bisa dapat memaksimalkan
potensi pariwisata di daerah masing-masing. Misalnya pada Event Tour De
Singkarak yang diadakan Provinsi Sumatera Barat, Kabupaten Kerinci juga masuk
dalam event tersebut," tutur Al Haris.
Al Haris mengatakan, Provinsi
Sumatera Barat sudah banyak berkembang dalam segala sektor, terutama dalam
bidang pariwisata. Namun ketika Covid-19 melanda Sumatera Barat yang
mengandalkan sektor pariwisata juga mengalami penurunan yang drastis. Dengan
demikian, Covid sudah melandai dan Sektor Pariwisata sudah mulai bangkit
kembali.
Lebih lanjut Al Haris mengatakan,
antara Provinsi Jambi dengan Provinsi Sumatera Barat memiliki banyak kesamaan
terutama dalam hal adat dan kebudayaan, dimana adat budaya Jambi sebagian besar
berasal dari Sumatera Barat.
"Oleh karena itu, dengan
banyak kesamaan kita melihat budaya Minangkabau ini sangat luar biasa,
pengelolaan pariwisata juga luar biasa dan yang paling penting yaitu Sumber
Daya Manusia. Semoga dengan kerja sama dan kolaborasi ini banyak manfaat untuk
anak-anak Jambi terutama yang bersekolah di Sumbar ini," ujar Al Haris
Dalam kesempatan Hari Jadi Sumatera
Barat Ke-77, Gubernur Al Haris turut mendoakan Provinsi Sumatera Barat dibawah
kepemimpinan H. Mahyeldi Ansharullah beserta jajaran semakin banyak kemajuan.