-->

BREAKING NEWS

Perdana Presiden RI Joko Widodo Kunker Ke Jawa Timur Gunakan Pesawat Merah Putih

Perdana Presiden RI Joko Widodo Kunker Ke Jawa Timur Gunakan Pesawat Merah Putih

 

Foto BPMI

Jakarta, Jambiekspose.net -- Presiden Joko Widodo terbang ke Jawa Timur untuk melakukan kunjungan kerja pada Kamis (19/8/2021).

Dalam kunjungannya kali ini, Jokowi terlihat menaiki pesawat kepresidenan yang sudah dicat merah.pun mengunggah potret saat dia naik ke pesawat kepresidenan tersebut di akun Instagram miliknya.

Terlihat Jokowi memberi hormat terlebih dahulu sesaat sebelum memasuki pesawat kepresidenan bernuansa merah putih tersebut.

“Selamat pagi, saya ke Jawa Timur, pagi ini, untuk kunjungan sehari bersama rombongan terbatas,” tulisnya.menjelaskan bahwa dia hendak meninjau kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi pelajar serta pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dari rumah ke rumah di Madiun.

Selain itu, lanjut Jokowi, rombongannya juga akan mengunjungi sebuah pabrik pengolahan porang.

Sementara itu, Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden menjelaskan terkait agenda Jokowi di Jawa Timur.Pertama, Jokowi akan meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi pelajar di SMPN 3 Mejayan, Madiun.

Selain itu, Jokowi juga akan melaksanakan konferensi video dengan peserta vaksinasi serupa di provinsi lainnya.Lalu agenda selanjutnya, Jokowi akan mengunjungi Gang Kampung Pesilat, Kelurahan Krajan, Mejayan, Madiun untuk meninjau vaksinasi dari rumah ke rumah.

Setelah itu, Jokowi akan memberi pengarahan kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Jatim di Pendopo Ronggo Djoemeno.

Kemudian agenda yang terakhir yakni kunjungan kerja di pabrik pengolahan porang bernama PT Asia Prima Konjac.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga akan melakukan groundbreaking perluasan pabrik dan berdialog bersama para petani.Namun pihak Istana langsung memberikan penjelasan bahwa rencana untuk pengecatan tersebut sudah sejak tahun 2019.

Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono menyatakan anggaran untuk pengecatan tersebut juga sudah dialoksikan pada APBN.

Dia juga menambahkan pengecatan dan perawatan pesawat berlangsung di dalam negeri sehingga mendukung industri penerbangan dalam negeri.

(Leo/Nov).